Fatayat NU Jaksel Bagikan Makanan untuk Warga Isoman COVID-19
access_time Jumat, 30 Juli 2021
photo_cameraFotografer : Nugroho Sejati
Pengurus Cabang Fatayat Nahdlatul Ulama (NU) Jakarta Selatan menyiapkan makanan untuk warga yang sedang menjalani isolasi mandiri COVID-19 di kawasan Cipedak, Jagakarsa, Jakarta Selatan, Jumat (30/7). PC Fatayat NU Jakarta Selatan membagikan 200 porsi makanan setiap hari untuk warga isoman. Sebelumnya, Gubernur Anies Baswedan mengunjungi Posko NU Peduli Isoman Jagakarsa untuk menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada NU DKI Jakarta. (Foto: Nugroho Sejati/beritajakarta.id)